Wednesday, May 15, 2013

Wishful Wednesday #7



Oke, jadi mulai sekarang saya bakalan rajin ikutan Wishful Wednesday. Kalau perlu setelah selesai post ini, saya akan langsung buat post WW untuk minggu depan. *gak gitu juga*



Sinopsis:

Istana Khayalan adalah kisah Mahabharata yang diceritakan kembali dengan indah oleh Chitra Banerjee Divakaruni melalui sudut pandang Dropadi. Mulai dari kelahiran sang Putri dari dalam api, perkawinannya yang legendaris dengan para Pandawa, pengasingan di dalam hutan dan kehilangan kerajaan akibat kesalahan Yudistira, dan penghinaan Duryodana yang klimaksnya adalah perang antara Pandawa dan Korawa, Istana Khayalan merupakan jalinan kisah yang diinterpretasikan dari sudut perempuan di dunia yang didominasi oleh peperangan, dewa-dewa, dan tangan-tangan nasib yang senantiasa mempermainkan.

Saya belum pernah membaca tentang Mahabharata sebelumnya. Dan di Goodreads rating-nya lumayan tinggi: 4.00.

Udah lamaaa banget pengen punya buku ini. Dicari-cari di toko buku online udah out of stock. Huhuhu. T_T Kira-kira ada yang mau berbaik hati memberikan saya buku ini gak ya? *kedip-kedip lugu*

Apa Wishful Wednesday-mu minggu ini?
  1. Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu =)
  2. Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku itu masuk dalam wishlist kalian ya!
  3. Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
  4. Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu =)

8 comments:

  1. hahahaha, aku dulu juga kepikiran bikin WW tiap minggu dengan jadwal karena sering lupa dan kadang hari rabu nggak online PC >.<

    bukunya bagus banget, bulan kemaren aku baca ini

    ReplyDelete
  2. Ini dari sudut pandang Drupadi ul? Kyaaaaak mau juga! xD

    ReplyDelete
  3. ini dulu sering obral 15rb lho Aul... tapi akhir-akhir ini memang menghilang bukunya. semoga dapat ya :)

    ReplyDelete
  4. aul, aku suka deh sama header nya.. #salahfokus
    mau niru juga ah nanti XD
    anyway, semoga cepat kesampaian yaaa :D

    ReplyDelete
  5. huahahaah welkam beeek auuuul :) semoga wishnya segera tercapai setelah rajin WW ;p btw, yg satu ini udah tercapai kaaan nitip ira :D yeay!!

    ReplyDelete

Thank you for reading! :D